Banyuwangi – Program Studi Tadris Matematika Universitas KH. Mukhtar Syafaat (UIMSYA) Blokagung sukses menggelar pertemuan antara dosen wali dan mahasiswa pada Senin, 27 Januari 2025. Acara yang berlangsung di Kampus 1 Gedung Al Haromain UIMSYA ini diinisiasi oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tadris Matematika sebagai upaya meningkatkan komunikasi dan sinergi antara dosen wali dengan mahasiswa.
Pertemuan ini bertujuan untuk membahas Kartu
Hasil Studi (KHS) serta mengidentifikasi kendala-kendala yang dihadapi
mahasiswa selama perkuliahan. Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk
mempererat hubungan antara mahasiswa dan dosen, serta menciptakan lingkungan
akademik yang lebih kondusif dan kolaboratif.
Acara diawali dengan sesi sharing interaktif, di
mana para dosen wali berinteraksi langsung dengan mahasiswa. Dalam sesi ini,
mahasiswa diberikan kesempatan untuk menyampaikan permasalahan akademik maupun
non-akademik yang mereka hadapi, mulai dari kesulitan memahami materi
perkuliahan, manajemen waktu, hingga tantangan dalam menyelesaikan tugas-tugas
kuliah. Dosen wali pun memberikan solusi, arahan, dan motivasi untuk membantu
mahasiswa mengatasi kendala tersebut.
Dosen Tadris Matematika yang hadir dalam acara ini
menunjukkan komitmen tinggi dalam mendampingi mahasiswa. Mereka tidak hanya
berperan sebagai pengajar, tetapi juga sebagai pembimbing yang siap mendengar
dan memberikan dukungan kepada mahasiswa.
Salah satu momen yang paling dinantikan dalam
acara ini adalah pemberian sertifikat penghargaan kepada
mahasiswa dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi di
setiap angkatan. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas
dedikasi dan prestasi akademik yang telah dicapai. Berikut daftar
penerima penghargaan:
- Semester 1: Fithri Alfiyatus
Sholiha dengan IPS 4,0.
- Semester 3: Istiqomah
dengan IPK 3,88.
- Semester 5: Ajizatul Fitria
dengan IPK 3,95.
Pemberian penghargaan ini diharapkan dapat
memotivasi mahasiswa lainnya untuk terus meningkatkan prestasi akademik mereka.
Selain itu, mereka juga nantinya mendapatkan beasiswa akademik yang akan
diberikan oleh kampus.
Dalam sambutannya, Bapak M. Abdul Qohar,
M.Pd., selaku Ketua Program Studi Tadris Matematika, menyampaikan bahwa
kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk membangun hubungan yang lebih
erat antara mahasiswa dan dosen. “Pertemuan seperti ini sangat penting agar
mahasiswa merasa nyaman dan terbuka dalam menyampaikan kendala yang mereka
hadapi. Dengan begitu, dosen dapat memberikan solusi yang tepat dan mendukung
keberhasilan akademik mahasiswa,” ujarnya.
Beliau juga menekankan pentingnya kolaborasi
antara mahasiswa dan dosen dalam menciptakan lingkungan belajar yang interaktif
dan menyenangkan. “Kami berkomitmen untuk terus mendukung mahasiswa dalam
menghadapi tantangan perkuliahan, baik secara akademik maupun non-akademik,”
tambahnya.
Melalui pertemuan ini, mahasiswa Tadris Matematika
UIMSYA diharapkan dapat lebih memahami perkembangan akademik mereka, serta
mendapatkan dukungan dalam menghadapi berbagai tantangan selama perkuliahan.
Selain itu, acara ini juga menjadi langkah konkret dalam menciptakan suasana
belajar yang lebih nyaman dan interaktif di lingkungan kampus.
“Saya sangat terbantu dengan adanya pertemuan ini.
Saya bisa menyampaikan kesulitan yang saya hadapi selama perkuliahan dan
mendapatkan solusi langsung dari dosen wali,” ujar salah satu mahasiswa peserta
acara.
0 Komentar